TANJUNGBALAI
Kapolres Tanjungbalai AKBP Ahmad Yusuf Afandi SIK, MM, menghadiri apel besar Hari Ulang Tahun Pramuka ke 61 gerakan Pramuka Kwartir cabang Kota Tanjungbalai Tahun 2022 yang bertempat di halaman Kantor Walikota Tanjungbalai Jalan Jend. Sudirman Km 5,5 Kelurahan Sijambi Kecamatan Datuk Bandar, Minggu (14/8/2022) pagi sekira pukul 09.00 Wib.
Sambutan Pembina Apel Plt Walikota Tanjungbalai H.Waris Tholib S.Ag MM, mengatakan hari ini, 14 Agustus 2022, kita semua segenap anggota Gerakan Pramuka Indonesia bersuka cita, karena organisasi pendidikan kepanduan Praja Muda karana yang kita cintai genap berusia 61 Tahun.
Tahun ini pula sekaligus kita memperingati 110 Tahun keberadaan gerakan kepanduan di bumi Indonesia yang telah ada sejak Tahun 1912. Untuk itulah kita perlu mengucapkan rasa syukur kita kepada Allah Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat dan berkah dapat berkembang bersama Gerakan Pramuka.
Tema utama peringatan Hari Pramuka ke-61 dan semua kegiatan tingkat nasional pada tahun ini adalah batas untuk membangun ‘Mengabdi Tanpa Ketangguhan Bangsa’. Tema ini menunjukkan tekad kita untuk terus mengabdi tanpa batas di berbagai bidang.
“Pengabdian yang kita lakukan adalah bagian dari pendidikan di dalam Gerakan Pramuka, sejak usia Pramuka Siaga, adik-adik kita telah dididik untuk siap memberikan perhatian terhadap sesama, membantu orang lain yang membutuhkan pertolongan,”katanya.
“Kakak-kakak dan adik-adik yang saya banggakan, saat ini kita masih dalam situasi pandemi covid-19. Dalam membantu mengatasi dan menanggulanginya, gerakan Pramuka telah melakukan banyak hal. Saya
berharap agar kegiatan ini terus dilaksanakan, sehingga pandemi covid-19 segera melandai dan kita
bisa lebih leluasa mengadakan berbagai kegiatan kepramukaan,” Harap Waris Tholib.
Pada kesempatan itu Plt. Wali Kota mengucapkan terima kasih kepada para orang tua yang telah mempercayakan anak- anaknya dididik dalam Gerakan Pramuka, serta masyarakat luas yang selalu mendukung gerakan pendidikan kepanduan yang kita cintai bersama.
Dalam kegiatan apel besar Hari Ulang Tahun Pramuka Ke 61 Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kota Tanjungbalai Tahun 2022 dihadiri Plt Walikota Tanjungbalai H.Waris Tholib S.Ag MM. Kapolres Tanjungbalai AKBP Ahmad Yusuf Afandi SIK, MM. Mewakili Dandim 0208/AS oleh Danramil 17/DB Kapten Inf Endar Siregar. Mewakili Danlanal TBA oleh Danpos Sei Berombang Letda (L) Wahid.
Jumlah Peserta Apel lebih kurang 500 orang yang terdiri dari anggota Pramuka Kwartir Cabang Kota Tanjungbalai 8 SSK dan Kakak Pembina Pramuka Kwartir Cabang Kota Tanjungbalai.
Penulis : TF
Editor : Freddy Siahaan





