SIMALUNGUN II
Sebanyak 10 orang penumpang mengalami luka luka dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Vita Insani dan RS Tentara Kota Siantar setelah bus ditumpangi bermerek PT. Lalupa Karona BK- 7133 UD terbalik di Jalan Umum Km 27 – 28 jurusan Siantar – Parapat, tepatnya di Harangan ganjang, Nagori Pondok Bulu, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun, Selasa (12/3/2024) sore sekira pukul 15.30 wib.
Adapun ke 10 penumpang luka luka tersebut terdapat 9 orang di RS Vita Isani yakni Dedi Feber Siboro (38) Linda Siallagan (44), Jolie Yosefha Manurung (15), Elisabet Anggun Anatasya Manurung (16), Clarisa Putri Natalia Manurung (12), Tamrin Manurung (35), Parulian Tambunan (62) Naomi Hutabarat (61) dan Anto Tambunan (32) serta 1 lagi di RS Tentara bernama Purnamaria Togatorop (23).
Sesuai informasi dihimpun, awalnya bus Mitsubishi PT. Lalupa Karona BK 7133 UD dikemudikan Jonson Pakpahan (53) warga Desa Pakpahan, Kecamatan Pangaribuan, Kabupaten Tapanuli Utara datang dari arah Parapat menuju arah Kota Siantar.
Setibanya di tempat kejadian, bus tersebut mendahului mobil pribadi yang berada di depan jurusannya dengan cara mengambil jalan ke kanan jurusannya. Namun saat mendahului, bus tersebut hilang kendali sehingga bus tersebut terberam ke kanan.
Kemudian bus tersebut naik ke badan jalan dengan cara banting setir ke kiri, tapi bus tersebut berjalan oleng kemudian terbalik sendiri ke badan jalan sebelah kanan jurusannya sehingga mengakibatkan terjadinya kecelakaan lalu lintas tunggal.
Supir bus bernama Jonson Pakpahan selamat sedangkan 10 penumpangnya mengalami luka luka ditolong warrga dengan membawa ke RS Vita Insani dan RS Tentara Kota Siantar.
Menerima laporan masyarakat, personil piket Unit Gakkum Sat Lantas Polres Simalungun langsung melakukan olah TKP sekaligus mengamankan barang bukti Bus PT Lalupa Karona tersebut.
“Kejadian tabrakan itu sedang ditangani untuk diproses sesuai prosedur hukum yang berlaku,” Kata Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H melalui Kasat Lantas IPTU Jonni F. H. Sinaga, S.H. (Fred)