PEMATANGSIANTAR II
Dalam rangka menyambut Peringatan Hari Lahir Kejaksaan Republik Indonesia (RI) ke 80 yang jatuh pada tanggal 2 September 2025 mendatang, Kejaksaan Negeri (Kejari) Pematangsiantar menggelar pembukaan Pekan Olahraga (POR) dan dan donor darah, pada Rabu (27/8/2025) pagi.
Pembukaan kegiatan POR tersebtu dipimpin langsung Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Pematangsiantar Erwi Purba didampingi Kasubbag Bin dan Para Kepala Seksi (Kasi) yang ditandai dengan pelepasan balon ke udara.
Kajari Pematangsiantar Erwi Purba SH mengatakan Tema Peringatan Hari Lahir Kejaksaan RI ke 80 ini adalah “Transformasi Kejaksaan Menuju Indonesia Maju”, dengan makna untuk memperkuat peran Kejaksaan dalam penegakan hukum yang berkeadilan di era modern melalui pemanfaatan teknologi dan sistem penuntutan yang inovatif, serta untuk meningkatkan solidaritas internal dan pelayanan terbaik kepada masyarakat demi mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Dalam kegiatan POR tersebut diawali gerak jalan santai dari depan Kantor Kejari Pematangsiantar yang diikuti seluruh pegawai. Gerak jalan santai ini bertujuan sebagai sarana mempererat kebersamaan, meningkatkan kesehatan, serta menumbuhkan semangat sportivitas di lingkungan Kejaksaan.
Dilanjutkan donor darah terbuka untuk masyarakat umum yang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kota Pematangsiantar. Donor darah ini merupakan bentuk partisipasi aktif Kejaksaan dalam mendukung ketersediaan darah untuk masyarakat yang membutuhkan, sekaligus memperkuat nilai-nilai kemanusiaan dalam institusi penegakan hukum.
“Saat donor darah tersebut seorang masyarakat bernama Elfitri Dawani Siregar datang meminta bantuan kantong darah untuk keluarganya yang sedang dirawat di Rumah Sakit (RS) Vita Insani kota Pematangsiantar sehingga saya didampingi petugas PMI Cabang Kota Pematangsiantar menyerahkan kantong darah kepada masyarakat tersebut,”Ujarnya.
Lebih lanjut, Kajari menambahkan dalam kegiatan POR tersebut juga akan digelar berbagai perlombaan. Selain kegiatan POR, pada puncak kegiatan Kejari Pematangsiantar akan menggelar kegiatan sosial seperti anjangsana dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Nagur.
Seluruh rangkaian kegiatan ini menjadi bagian dari semangat transformasi Kejaksaan yang tidak hanya berfokus pada penegakan hukum, tetapi juga aktif menjalin kedekatan dengan masyarakat melalui kegiatan positif dan bermanfaat.
“Melalui seluruh rangkaian kegiatan yang dilaksanakan ini diharapkan akan menjadi momentum untuk mewujudkan peran Kejaksaan yang semakin profesional, berintegritas, dan humanis dalam penegakan hukum serta semakin dekat dengan masyarakat sebagai lembaga penegak keadilan yang dipercaya publik,” Pungkas Erwin Purba. (Fred)
			




