PEMATANGSIANTAR II
Polsek Siantar Marihat Polres Pematangsiantar melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Simarimbun Bripka Johannes C. Siregar melaksanakan sambang dan monitoring kegiatan Posyandu Bugenfil di Sidomulyo Kelurahan Simarimbun Kecamatan Siantar Marimbun Kota Pematangsiantar, pada hari Rabu (7/1/2026) pagi pukul : 10.20 Wib.
Kapolsek Siantar Marihat AKP Doni Simanjuntak SH dala laporannya mengatakan kegiatan yang dilaksanakan Puskesmas Simarimbun tersebut juga dihadiri Sekretaris Lurah Simarimbun Rado P. Saragih, SH dan Staf, Tenaga Kesehatan Puskesmas Simarimbun Dewina Manullang Amd. Keb dan kawan kawan, Ketua RW 03 Lingk 2 Kelurahan Simarimbun M. Hamidi Nasution, Kader Posyandu serta masyarakat setempat.
Adapun rangkaian kegiatan Posyandu Bugenfil Puskesmas Simarimbun tersebut pengecekan Perkembangan anak diantaranya Berat dan tinggi Badan dan ukuran kepala bayi, kemudian Pemberian Vitamin dan Imunisasi serta Pemberian Susu Ultra Milk untuk mencegah Stunting atau Lambat tumbuh.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan tersebut bertujuan mendukung Program Pemerintah menurunkan anak Stunting/Lambat tumbuh, meningkatkan silaturahmi Bhabinkamtibmas dengan tenaga kesehatan Puskesmas Simarimbun, staf kelurahan dan masyarakat, mencegah terjadinya Tindak Pidana, serta meningkatkan kehadiran Polri ditengah tengah masyarakat.
“Selama kegiatan tersebut berjalan lancara, aman dan kondusif,” Pungkas AKP Doni. (Fred)





