TANJUNG BALAI
Kapolres Tanjung Balai AKBP Putu Yudha Prawira, SIK, MH memimpin penggelaran Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral Ops Lilin Toba 2020 dalam Rangka Pengamanan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru), Rabu (23/12/2020) pagi sekitar pukul 10.00 Wib di Aula Pesat Gatra Mako Polres Tanjung Balai.
Turut hadir Rakor itu Mewakili Walikota Nurmalini Marpaung S. Sos M I Kom, Danlanal TBA, Letkol Laut (P) Robinson Hendri Etwiory SE, Mewakili Dandim 0208/Asahan Mayor Inf. Indra Bakti, Wakapolres Kompol H. Jumanto SH.MH, para Kabag, Kasat dan Perwira jajaran Polres Tanjung Balai dan Danramil 17/Datuk Bandar Kapt Inf T Lumbanraja.
Kemudian Danramil 08/TN, Kapt Viktor Hutagaol, Ketua FKUB Kota Tanjung Balai, H Haidir Siregar SAg, Mewakili Dishub Ade Indra Praza, Mewakili Satpol PP Ganarizal, Mewakili Imigrasi Klas II Kota Tanjung Balai, JF Pasaribu A Im serta Mewakili KSOP TBA, Isrunsyah.
Dalam Sambutannya Kapolres Tanjung Balai AKBP Putu Yudha Prawira SIK. MH menyampaikan bahwa Perayaa Nataru merupakan agenda Kamtibmas terakhir di Tahun 2020. Untuk itu diharapkannya Stake Holder terkait yang hadir agar bersama-sama menghimbau masyarakat Kota Tanjung Balai untuk menjaga keamanan dan ketertiban khususnya pada saat menjalankan ibadah Perayaan Natal maupun Perayaan Pergantuan Malam Tahun Baru.
“Apabila dalam menjaga Kamtibmas hanya dikerjakan anggota Polri saja tidak akan maksimal jika tidak adanya campur tangan dari rekan-rekan sekalian sehingga jangan sampai Perayaan Nataru banyak terjadi kecelakaan, baik didarat maupun Air ataupun terjadinya tindak pidana terorisme serta lain sebagainya,”ujar Kapolres.
Kapolres menambahkan saat ini kita masih dalam situasi Pandemi Covid-19, mari bersama-sama untuk menyampaikan kepada Masyarakat Kota Tanjung Balai pada Perayaan Nataru agar tetap melaksanakan kegiatan sesuai dengan protokol kesehatan.
“Jangan berkumpul-kumpul apalagi sampai tidak menerapkan protokol kesehatan. Bila perlu buat kegiatan dirumah saja bersama keluarga serta berharap pelaksanaan Rakor Lintas Sektoral Ops Lilin Toba 2020 dapat berjalan dengan baik dan dapat menemukan jalan terbaik untuk dapat dijadikan acuan kita dan menyatukan persepsi semua unsur dalam pelaksanan Ops Lilin Toba 2021 nantinya,”pesan AKBP Putu Yudha Prawira mengakhiri.
Sementara Mewakili Walikota Tanjung Balai, Nurmalini Marpaung S. Sos M I Kom menyampaikan kita semua bersama-sama dan bekerja sama untuk mengantisipasi Penularan Covid-19 khususnya dalam Perayaan Nataru di Kota Tanjung Balai.
Pemko Tanjung Balai sangat mendukung kegiatan Ops Lilin Toba 2020 yang dilaksanakan Polres Tanjung Balai dan juga mempersiapkan personil di Pospam, agar kita semua saling bersinergi menjaga Kondusifitas Kota Tanjung Balai serta menjaga kenyamanan dalam melaksanakan ibadah bagi yang melaksanakan.
“Kepada Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Tanjung Balai dapat menjadi penyejuk dalam menjaga kerukunan antar sesama umat beragama di Wilayah Kota Tanjung Balai,”harapnya.
Danlanal TBA, Letkol Laut (P) Robinson Hendri Etwiory SE mengatakan dalam pelaksanaan Ops Lilin Toba 2020 TNI AL sudah mendapat perintah dalam mendukung Pemerintah Kota (Pemko) dan Polres Tanjung Balai dalam melaksanakan Pengamanan Perayaan Nataru.
“Apalagi dalam situasi masa Pandemi Covid-19 saat ini, kami juga diperintahkan untuk mengantisiapasi penularan Covid-19 di Wilayah Hukum tugas kami yaitu di 4 Kabupaten dan 1 Kota. Mari sama-sama kita bahu membahu menjaga ketertiban, keamanan dan kenyamanan dalam Perayaan Nataru,” Ujar Danlanal TBA itu singkat.
Dalam Rakor itu, Kabag Ops Polres Tanjungbalai memaparkan tentang Dasar, Modus Operandi GKTM saat Natal dan Tahun Baru, Tugas Pokok, Cara bertindak, Pelibatan Kekuatan, Data Rawan Tahun 2020, STR Kapolri Nomor : STR/929/XII/OPS.1.1./2020 tanggal 16 Desember 2020, Denah Lokasi Pospam, Jumlah Rumah Ibadah (Gereja) dan Perayaan Natal, Jumlah Personil Pengamanan serta Tempat Rekreasi.
Rakor itu ditutup setelah mendengarkan pemaparan Kasat Intelkam Polres Tanjung Balai tentang, Situasi Politik, Situasi Ekonomi, Situasi Sosial Budaya dan Situasi Kamneg.
Penulis : Irawan
Editor : Freddy Siahaan





