TANJUNG BALAI
Team gabungan yang terdiri dari Pemko Tanjung Balai bersama TNI-Polri melaksanakan Oprasi Yustisi peningkatan disiplin dan penegakan hukum Protokol Kesehatan, Jumat (1/10/2020) malam sekitar pukul 21.00 Wib.
Kegiatan Oprasi Yustisi itu digelar untuk meningkatkan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran Covid 19 serta melakukan tindakan / teguran kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker, tidak menjaga jarak, tidak ada wastafel dan perabot cuci tangan, juga melebihi kapasitas pengunjung dan sasaran tempat hiburan serta tempat keramaian di wilayah Hukum Polres Tanjung Balai,
“Oprasi Yustisi itu dipimpin Kasat Tahti IPTU T Simanjuntak selaku Pawas, selaku Padal Kanit intel Polsek Tanjung Balai Selatan IPTU Wesly Hasibuan, dan Kanit pidum IPTU Demonstar, SH”,ujar Kapolres Tanjung Balai AKBP Putu Yudha Prawira, SIK, MH.
Kapolres mengatakan, Sesuai Inpres No. 6 Tahun 2020 Tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 dan Surat Printah Kapolres Tanjung Balai Nomor : Sprin/ 1187/X/ OPS 2 /2020 tanggal 1 Oktober 2020 dengan menurunkan 20 orang personil Polres Tanjung Balai, 2 orang Personil TNI AD dan 2 Orang Personil POMAL (Polisi Militer Angkatan Laut) untuk Patroli Oprasi Yustisi.
Sebelum pelaksanaan Oprasi Yustisi, dipimpin IPTU T Simanjuntak memberikan arahan bahwa, tugas untuk menyampaikan himbauan dan teguran kepada masyarakat untuk mematuhi Protokol Kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran Virus Covid-19 agar dengan santun dan sopan serta tidak arogan.
Patroli diselenggarakan di Lapangan Sultan Abdul Rahmadsyah Jalan Jend. Sudirman, Pantai Amor, Kantor Bawaslu, Kantor KPU dan Kantor Walikota dijalan Jend. Sudirman Kota Tanjung Balai menggunakan 3 Unit Mobil Dinas Polres Tanjung Balai dan 1 Unit mobil POMAL Lanal TBA.
Dari hasil kegiatan Oprasi Yustisi tersebut diberikan blanko teguran kepada enam pengunjung Cafe Aini yang ditemukan tidak menggunakan masker. “Kegiatan Oprasi Yustisi itu berlangsung aman dan terkendali,” kata AKBP Putu Yudha Prawira, SIK, MH mengakhiri.
Penulis : Irawan
Editor : Freddy Siahaan





