SIANTAR
Polres Siantar melalui personil Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) memberikan bantuan pengawalan melintasnya Truk Intercooler berplat nomor polisi (Nopol) B 9955 RMbermuatan logistik Event F1 Power Boat (F1H20) dimulai dari Jalan Asahan Perbatasan Siantar- Simalungun menuju Jalan Parapat perbatasan Siantar-Simalungun, pada Senin (23/1/2023) pukul 00.00 s/d 03.00 Wib.
Kapolres Siantar AKBP Fernando SH, SIK melalui Kasat Lantas AKP Relina Lumban Gaol S.Sos mengatakan pengawalan itu dilaksanakan dua personil Sat Lantas yakni AIPTU E.K Saragih dan AIPDA Muklis. Pengawalan tersebut bertujuan untuk memastikan kenyamanan Mobil intercooler bermuatan logistik F1H2O melintas dari Kota Siantar.
“Bantuan pengawalan ini juga untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan terutama menghindari laka lantas, dan selama pengawalan berjalan aman dan lancar dengan kecepatan 40 Km/jam,”Kata AKP Relina.
Sementara Pengemudi Truk Intercooler B.9955-RM, Stepanus mengucapkan terimakasih atas bantuan pengawalan yang diberikan Polres Siantar, dimana selama melintasi di Kota Siantar berjalan aman dan lancar tanpa ada gangguan. ( FRED )
Discussion about this post