PEMATANGSIANTAR II
Satu unit truk cold diesel nomor polisi (Nopol) BM 9756 WV terbakar didekat Terminal Tipe A Tanjung Pinggir, jalan Letda Usmansyah Saragih Kelurahan Pondok Sayur Kecamatan Siantar Martoba Kota Pematangsiantar, Jumat (16/1/2026), pukul 11.15 Wib.
Informasi dihimpun dari warga di TKP, awalnya truk cold diesel tersebut datang dari arah Jalan Medan menuju arah Terminal Tipe A Tanjung Pinggir. Setiba di TKP, tiba tiba bagian tangki truk cold diesel mengeluarkan percikan api kemudian api membesar dan membakar truk tersebut.
Lalu supir memberhentikan truk tersebut dan kabur dari TKP sehingga tidak diketahui identitasnya. Tidak berapa lama petugas satu unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) Pemko Pematangsiantar datang ke TKP dan langsung memadamkan api yang membakar truk tersebut.
Setelah api padam, personil Polsek Siantar Martoba langsung mengamankan truk tersebut ke Mako Polsek Siantar Martoba.
“Awalnya ada percikan api dibagian tangki dan api membesar dan membakar truk itu. Supirnya tiba tiba pergi dari TKP, kayaknya ketakutan,”ujar warga.
Sementara itu Kapolsek Siantar Martoba AKP Martua Manik SH. MH melalui Kanit Reskrim IPDA Juhandya Malau SH mengatakan pihaknya sudah mengamankan barang bukti Truk cold diesel Nopol BM 9756 WV tersebut.
“Kami masih menunggu pemilik truk cold diesel beserta supirnya untuk dilakukan pemeriksaan,” Kata IPDA Juhandya singkat. (Fred)





