SIMALUNGUN II
Kapolsek Bangun AKP R. Simarmata sukses pimpin pengamanan ekgiatan Fun Run Simalungun Tahun 2025 yang diikuti 500 peserta dari berbagai kalangan, mulai pelajar hingga orang tua, pada Minggu (23/11/2025) pagi sekira pukul 05.00 Wib di eks kantor DPRD Kabupaten Simalungun, Jalan Asahan KM 3, Nagori Pamatang Simalungun, Kecamatan Siantar.
Kasi Humas Polres Simalungun AKP Verry Purba SH mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian menjelang pelantikan pengurus DPD KNPI periode 2024-2027. Tampak hadir Bupati Simalungun Dr. H. Anton Achmad Saragih, S.E. M.M secara resmi melepas para peserta.
Rute yang dilalui cukup menantang namun menarik yang dimulai dari eks Kantor DPRD, melewati Simpang Sambo, belok kanan menuju Jalan Pdt Justin Sihombing Kota Pematangsiantar, lalu ke Lampu Merah Jalan Ahmad Yani. Dilanjutkan dari Jalan Ahmad Yani, peserta belok kiri menuju Makam Pahlawan, kemudian ke Jalan Sangnawaluh, dan finish di depan Korem 022 PT atau kembali ke eks kantor DPRD Kabupaten Simalungun. Total jarak tempuh sekitar 5 kilometer yang sangat cocok untuk lari santai.
Sejumlah personil Polsek Bangun dan Polres Simalungun ditempatkan di beberapa titik strategis sepanjang rute untuk mengatur lalu lintas agar tidak mengganggu peserta dan pengguna jalan lainnya.
“Rutenya melewati dua wilayah, Simalungun dan Kota Pematangsiantar, jadi kami harus koordinasi ketat untuk pengamanan dan pengaturan lalu lintas,” jelasnya.
Kasi Humas mengapresiasi kinerja Polsek Bangun dan seluruh personil yang terlibat. “Ini adalah contoh pengamanan event olahraga yang sukses. Kerja keras personil kami memastikan 500 peserta bisa menikmati acara dengan aman dan menyenangkan,” pungkas AKP Verry.
Kapolsek Bangun AKP R. Simarmata menambahkan pengamanan dilakukan berdasarkan Surat Perintah Kapolres Simalungun dan didukung oleh Perkiraan Singkat Intelijen serta Rencana Pengamanan yang matang.
“Kami melakukan persiapan sejak H-1, koordinasi dengan panitia, dan penempatan personil yang strategis. Seluruh rangkaian kegiatan berakhir pada pukul 08.00 WIB dengan lancar, aman, dan kondusif. Tidak ada gangguan keamanan atau kecelakaan,” kata Kapolsek. (Fred)





