WARGA yang bermukim di Jalan Menteng Raya, Kelurahan Medan Tenggara, Kecamatan Medan Denai pada Jumat (20/10) sore sekira pukul 15.00 Wib, mendadak heboh.
Pasalnya, warga menemukan sesosok mayat pria tanpa identitas (Mr X) hanyut di Sungai Denai.
Informasi yang diperoleh di lokasi, mayat pria tersebut pertama kali ditemukan oleh anak-anak yang sedang mandi di sungai.
Saat itu mereka melihat sesosok mayat mengambang dgn kondisi telungkup dan masih mengenakan baju warna hijau serta celana pendek warna hitam.
Mereka kemudian menarik mayat tersebut ke pinggir sungai dan melaporkan ke warga sekitar.
Tanpa dikomando ratusan warga langsung memadati lokasi kejadian untuk melihat dari dekat mayat pria malang tersebut dari dekat .
“Anak-anak yang mandi tadi ngelihat, terus ditarik mereka ke pinggir, kayak nya bukan warga sini bang, soalnya warga sini gak ada yang kenal,” ujar Fauzi (29), warga setempat kepada Jurnal X.
Kepala Lingkungan yang mengetahui adanya penemuan mayat di wilayahnya, langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Medan Area.
Petugas pun turun ke lokasi kejadian dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Setelah meminta keterangan beberapa saksi, selanjutnya mayat tersebut dievakuasi ke RS Bhayangkara Medan.
Kapolsek Medan Area, Kompol Hartono saat dikonfirmasi membenarkan penemuan mayat tersebut.
”Benar, saat ini korban sudah kita evakuasi ke RS Bhayangkara Medan guna penyelidikan lebih lanjut,” jelas Kapolsek.
“Bagi yang merasa kehilangan anggota keluarga nya, harap mendatangi Polsek Medan Area atau RS Bhayangkara Medan,” himbaunya.
Discussion about this post