SIMALUNGUN
Warga cepat membantu memadamkan kobaran api, rumah milik R boru Silalahi (70) yang terletak di jalan Asahan KM IV Nagori Dolok Marlawan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun selamat dari kebakaran, Jumat (28/2/2020) siang sekira pukul 10.30 Wib.
Diduga api berawal dari colokan/saklar arus listrik yang korslet sehingga membakar pakaian bekas yang sangat mudah terbakar kemudian api langsung menyebar dan membakar kandang ayam dan kapas serta langsung membesar. Murni Sitindaon (28) salah satu tetangga saat mau kekamar mandi tiba tiba terkejut melihat dari jendela rumahnya diarah belakang rumah boru Silalahi terbakar dan api sudah membesar.
Murni Sitindaon dengan panik alngsung berteriak kebakaran sehingga hitungan menit para warga pun mendatangi rumah boru Silalahi kemudian berusaha memadamkan kobaran api menggunakan peralatan manual. Gerak cepat para warga itu pun berhasil memadamkan kobaran api dan rumah boru Silalah selamat dari kebakaran.
Dua unit mobil pemadam kebakaran atau Damkar milik Pemerintah Kota (Pemko) Siantar datang kelokasi namun menemukan api sudah berhasil dipadamkan warga. Setelah memastikan api sudah padam, para petugas Damkar itu pulang dari lokasi.
“Tidak ada korban jiwa dan pemilik rumah (R boru Silalahi-red) tidak mengalami kerugian material berhubung barang yang terbakar hanya barang bekas yang tidak terpakai lagi setelah warga bergerak cepat berhasil memadamkan api,”ujar Kapolsek Bangun AKP B Manurung, SH.
Manurung mnghimbau para warga agar lebih hati- hati menempatkan barang barang yang mudah terbakar dan jangan terlalu dekat dengan colokan listrik supaya tidak terjadi lagi kebakaran. “Barang barang bekas yang tidak terpakai lagi supaya dibuang untuk menghindari kejadian kebakaran yang bisa mengakibatkan hilangnya jiwa dan materil,”pesan Kapolsek mengakhiri.
Penulis/Editor : Freddy Siahaan
Discussion about this post